Cara Merawat Mobil Selama Musim Hujan

Ditulis oleh : admin | 8 December 2017

Cara Merawat Mobil Selama Musim Hujan

momobil.id – Ketika musim hujan tiba, biasanya hal yang menjadi keluhan para pemilik mobil adalah bagian eksterior karena lebih cepat kotor akibat guyuran hujan dan debu yang menempel setelahnya. Tidak jarang, hal ini membuat pemilik mobil enggan memberikan perhatian lebih pada kendaraannya dan berpikir dua kali untuk mencuci mobil. Ada sejumlah tip merawat mobil selama musim hujan yang perlu diperhatikan agar mobil lebih awet, penasaran? Ini dia:

Jangan Terlalu Sering Mencuci Mobil Menyeluruh

Air hujan yang bercampur debu maupun lumpur di jalan menjadi penyebab mobil lebih cepat kotor akibatnya mobil harus sering dibersihkan. Dalam keadaan ini, kamu tidak perlu melakukan pencucian secara menyeluruh, cukup guyur mobil kamu dengan air bersih terlebih dulu secara merata. Gunakan sabun pencuci mobil dan juga spons halus jika kondisi mobil terlalu kotor dan bilaslah dengan air hingga bersih dan jangan lupa untuk dikeringkan. Perlu diingat bahwa, terlalu sering mencuci mobil di tempat pencucian mobil misalnya dan jangan biarkan pula air hujan mengering dengan sendirinya., karena air hujan mengandung garam dan kotoran halus yang jika langsung dilap berpotensi menimbulkan goresan pada cat, dan bila didiamkan terlalu lama dapat membuat permukaan mobil berkarat.

Periksa Komponen Mesin Mobil dengan Detail

Selain memeriksa bagian luar mobil, bagian dalam mobil juga tidak kalah penting. Apabila tidak diperhatikan maka kamu bisa mengalami beberapa masalah pada mobil akibat dari masuknya air hujan seperti mogok. Periksa kondisi suspensi dan ban agar mobil tetap prima dikendarai di jalanan licin dan basah. Bila ban sudah botak segera gantilah dengan ban baru, karena ban botak dapat mengakibatkan mobil sulit untuk dikemudikan pada jalanan licin. Pastikan pula kondisi koil dan platina serta kondisi busi dalam keadaan bersih dan tidak ada elektroda yang aus dan terbakar. kamu juga perlu memberi perhatian dan perawatan lebih pada wiper, karena kinerja wiper yang buruk akan menjadi gangguan saat mengemudi. Karet wiper yang sudah rusak dan mengeras menyebabkan usapan air tidak maksimal, bahkan berpotensi menimbulkan goresan pada kaca mobil. kamu juga dianjurkan membersihkan karet wiper secara berkala walaupun jarang digunakan dan tidak lupa mengisi cairan penyemprot kaca untuk membantu kinerja wiper.

Jaga Interior Tetap Kering

Ketika hujan, air hujan bisa jadi turut masuk ke dalam kabin melalui alas kaki kamu yang basah juga cipratan dari hujan yang masuk. Alas karpet pun menjadi lembab dan sangat berpotensi menimbulkan jamur. Bahkan, jika sudah parah, bodi bawah mobil bisa terkena karat dan keropos. Untuk mencegah hal ini, gunakan karpet tambahan untuk melapisi mobil supaya alas kaki tidak bersentuhan langsung dengan lantai mobil. Selain itu, mobil memiliki bagian-bagian karet dan kaca di beberapa sisinya. Jika karet dan kaca ini sering terkena air hujan dan kehujanan lalu kepanasan, maka bagian kaca dan karet itu akan mudah rusak. Sebaiknya, secara berkala kamu menyemprotkan silicon spray untuk membuat bagian kaca dan karet lebih awet dan lentur.

mobil terkait

Rp 187.000.000

Individu

BEKASI

Rp 105.000.000

Individu

BEKASI

Rp 187.000.000

Individu

BEKASI

Rp 225.000.000

Individu

BANDUNG

Rp 305.000.000

Individu

BANDUNG

Rp 169.000.000

Individu

BEKASI


Kembali ke atas