Mengintip Sejarah Toyota Supra, Mobil Legendaris Buatan Toyota

Ditulis oleh : Adrian Tirta Kusuma | 9 May 2020

Mengintip Sejarah Toyota Supra, Mobil Legendaris Buatan Toyota

momobil.id – Toyota Supra merupakan salah satu mobil paling legendaris yang dibuat oleh Toyota. Pertama kali muncul pada tahun 1978, Toyota Supra memiliki sejarah panjang dan menjadi salah satu mobil yang memiliki banyak penggemarnya. Mobil ini dikenal memiliki performa yang ganas, mesin yang bandel dan mudah untuk dimodifikasi. Pada tahun 2019, Toyota meluncurkan generasi terbaru dari Toyota Supra yang terlihat sangat modern. Sejarah dari mobil ini menarik untuk dibahas, oleh karena itu berikut merupakan sejarah Toyota Supra dari awal mulai hingga menjadi Toyota GR Supra.

Supra Generasi Pertama

Generasi pertama Toyota Supra hadir pada tahun 1978. Generasi pertama yang berkode sasis A40 ini menjadi basis utama dari Toyota Supra yang dijual saat ini. Mobil ini merupakan pengembangan dari Toyota Celica Liftback. Supra generasi pertama masih menjadi salah satu bagian dari Toyota Celica, yaitu Celica Supra.

Dalam segi mesin, Supra generasi pertama menggunakan tiga jenis mesin, yaitu mesin M-EU berkapasitas 1.998cc, 4M-E berkapasitas 2.563cc, dan 5M-E berkapasitas 2.759cc. Ketiga mesin ini hadir dengan konfigurasi piston 6 silinder segaris.

Supra Generasi Kedua

Generasi kedua Toyota Supra ini diproduksi pertama kali pada tahun 1981. Hadirnya Supra generasi kedua berkode A60 terbilang sukses, karena model ini diakui oleh pasal global seperti Eropa dan Inggris. Mobil ini meraih gelar di ajang US Gran Prix pada tahun 1979 dan British Saloon Car Championship.

Supra generasi kedua dilengkapi dengan mesin bertenaga induksi yang pertama kali diperkenalkan pada generasi ini dengan kode M-TEU 1.998 cc Turbocharger dan M-TE 1.998 cc Turbocharger. Selain mesin bertenaga induksi, terdapat mesin lainnya, yaitu 1G-EU dan 1G-GEU 1.998 cc serta 5M-E dan 5M-GE 2.759 cc. Empat kode mesin ini hadir dengan Normally Aspirated (N/A) 6 silinder segaris.

Supra Generasi Ketiga

Generasi ketiga Toyota Supra hadir pada tahun 1986. Mobil berkode A70 ini merupakan Toyota Supra yang menggunakan model lampu pop up yang pada saat itu merupakan hal wajib dalam mobil sport. Toyota Supra generasi ini mempertahankan sistem penggerak roda belakang, dan merupakan model mobil sport baru di jajaran mobil Toyota.

Dibalik kap mesinnya, mobil ini dilengkapi dengan mesin 6 silinder segaris berkapasitas 3.000cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 200hp dengan torsi 266Nm. Pada generasi ini, terdapat Toyota Supra Turbo dengan mesin turbo 6 silinder 3.000cc bertenaga 230hp. Supra Turbo sudah memiliki pendingin oli mesin, spoiler belakang yang terintegrasi limited slip differential (LSD), TEMS, dan Anti-Lock Braking System (ABS).

Baca Juga : Tidak Berbahaya, Kenal Lebih Dekat Corona Mobil Klasik Toyota

Supra Generasi Keempat

Generasi keempat diluncurkan pertama kali pada tahun 1993. Mobil berkode sasis A80 diproduksi pada tahun 1993 sampai dengan 2002. Supra generasi keempat merupakan mobil yang paling dikenang sepanjang masa dan paling populer. Berkat performa, dan ketenaran di ajang balap, mobil ini merupakan Supra yang paling favorit di kalangan penggemarnya.

Dibalik kap mesinnya, Supra dibekali dengan mesin andalan Toyota, yaitu 2JZ-GE yang menghasilkan tenaga sebesar 220hp pada 5.000rpm. Mesin ini dikawinkan dengan transmisi manual 6 kecepatan dan otomatis 4 kecepatan. Selain itu, mobil ini mempunyai mesin Twin Turbo dengan kode 2JZ-GTE yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 276 hp.

Supra Generasi Kelima

Setelah lebih dari 1 dekade penjualan Supra generasi keempat dihentikan, Toyota kembali memperkenalka Supra generasi kelima pada tahun 2019. Mobil yang dikenal dengan nama GR Supra ini memiliki desain bagian atap yang dinamakan Double Bubble Roof. Desain ini dapat mampu mengurangi gesekan udara, sehingga performa mobil lebih baik. Pada segi interior, toyota merancang kokpit dengan konsep driver’s oriented.

Soal mesin, terdapat 2 pilihan mesin pada Supra generasi kelima. Mesin utama yaitu mesin berkapasitas 3.000 cc 6 silinder segaris Twin Scroll Turbocharger. Terdapat pilihan mesin lain, yaitu dengan mesin turbo berkapasitas 2.000cc. Generasi kelima sendiri sudah dijual di Indonesia dengan harga mencapai Rp 2miliar OTR Jakarta.

mobil terkait

Rp 166.000.000

Individu

DENPASAR

Rp 275.000.000

Individu

PEKANBARU

Rp 230.000.000

Individu

PEKANBARU

Rp 140.000.000

Individu

HULU SUNGAI TENGAH

Rp 245.000.000

Individu

HULU SUNGAI TENGAH

Rp 260.000.000

Individu

HULU SUNGAI TENGAH


Kembali ke atas