momobil.id – Pameran otomotif IIMS 2024 telah selesai dilaksanakan pada Minggu (25/02). PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sebagai salah satu partisipan pameran tersebut meraih hasil yang memuaskan. Pasalnya, Suzuki berhasil membukukan 1.200 SPK selama 11 hari pameran IIMS 2024 berlangsung.
“Kami melihat bahwa pencapaian ini merupakan suatu sambutan hangat dari pengunjung terhadap Suzuki Indonesia. Antusiasme yang tinggi dari pelanggan setia kami tentu menjadi awal yang baik bagi Suzuki untuk menjalani tahun 2024 ini dengan penuh keyakinan,” ungkap Dept. Head of 4W Sales PT SIS, Randy Muldoko dalam keterangan resminya.
Pihak Suzuki tidak menginformasikan angka persisnya, namun sekitar 1.200 SPK berhasil didapat sepanjang pameran IIMS 2024 berlangsung. Dari angka tersebut, salah satu kontributor utama adalah Suzuki Jimny 5 pintu dengan perolehan sebanyak 263 unit. Angka tersebut belum termasuk permintaan inden yang diklaim lebih dari seribu unit.
Meskipun antusiasme masyarakat terhadap Jimny 5 pintu tinggi, mobil SUV berbodi kotak tersebut bukanlah mobil terlaris selama IIMS 2024. Penjualan tertinggi masih diraih oleh Suzuki XL7 Hybrid yang berhasil mencatat angka 291 unit selama pameran.
Baca Juga: Spesifikasi Suzuki Jimny 5 Pintu yang Meluncur di IIMS 2024
Produk hybrid Suzuki yang lainnya juga cukup diminati oleh konsumen. Hal ini bisa dilihat dari penjualan Suzuki Ertiga Hybrid selama IIMS 2024 sebanyak 165 unit. Sementara penjualan Grand Vitara Hybrid mencatat angka 52 unit.
Suzuki juga mengatakan bahwa pencapaiannya selama di IIMS 2024 naik sebesar 14% jika dibandingkan dengan penjualannya di pameran tahun lalu. Hal ini diakibatkan oleh antusiasme pengunjung yang mampir ke booth merek asal Jepang tersebut.
Selama IIMS 2024 berlangsung, tercatat 148.000 pengunjung singgah ke booth Suzuki dan 100.000 orang pengunjung melakukan test drive mobil. Mobil yang ditest drive oleh pengunjung meliputi Jimny 5 pintu, XL7 Hybrid, Grand Vitara, dan Ertiga Cruise Hybrid. Area Jimny Adventure Experience berhasil melayani 1.750 permintaan selama IIMS 2024 berlangsung.