Terungkap! Canggihnya Mobil Presiden Indonesia Saat Ini

Ditulis oleh : admin | 22 December 2016

Terungkap! Canggihnya Mobil Presiden Indonesia Saat Ini

Menjadi seorang presiden bukanlah suatu profesi yang sembarangan. Seperti yang kita ketahui bahwa presiden yang menjabat saat ini adalah Bapak Jokowidodo yang dikenal sebagai sosok yang sederhana, terbukti ketika ia menjabat sebagai Gubrenur DKI Jakarta Ia lebih memilih mobil Kijang Innova sebagai mobil dinasnya yang jauh berbeda dengan pejabat-pejabat pada umumnya. Tetapi saat Ia menjabat sebagai Presiden RI saat ini tentu Ia tidak boleh asal memilih mobil demi keselamatan kepala negara. Perlindungan kepala negara diseluruh dunia memang sangat dijunjung tinggi, bagaimana tidak? Jika hal itu tidak diperhatikan sangat detail maka bukan hanya kepala negara yang terancap rakyatnyapun pasti akan ikut terancam. Oleh karena itu mobil-mobil dinas Presiden selalu mempunyai teknologi serta sistem keamanan yang sangat canggih. Saat ini mobil dinas Bapak Jokowidodo adalah Mercedez-Benz S600 Pullman Guard, kira-kira secanggih dan seaman apakah mobil presiden Indonesia ini? Yuk kita lihat ulasannya.

1 . Mobil Presiden Indonesia Wajib Dilengkapi Kaca Anti Peluru Dan Ledakan

Mobil Presiden Indonesia
Source: blogspot.co.id

Menjadi seorang Presiden tentu harus mempunyai pengamanan yang sangatlah ketat termasuk mobilnya. Mobil ini dilengkapi dengan lapisan baja yang tahan akan peluru dan juga granat. Kaca dari mobil ini juga dilapisi oleh polikarbonat yang tahan akan segala ancaman. Segala keamanan ini mencegah resiko-resiko yang tidak diinginkan.

2 . Ban Yang Tahan Bocor

editharga-ban-mobil-terlaris-semua-merk
Source: otomaniac.com

Sebagai seorang presiden waktu adalah segalanya, sehingga mobil ini dapat sangat menunjang efisiensi waktu karena mobil ini dapat terus melaju walaupun dengan keadaan ban tanpa udara sejauh 60 km, hal ini pastinya sangat menguntungkan karena mencegah adanya kerusakan mobil bila terkena paku atau ranjau ditengah perjalanan.

3 . Tanki Bahan Bakar

plastic-fuel-tank-300l-edit
Source: alibaba.com

Lagi-lagi karena efisiensi waktu mobil presiden Indonesia ini dapat menampung bensin sebanyak 90 Liter, dan juga dilengkapi sistem keamanan yaitu dapat mengunci kebakaran jika suatu saat terkena granat untuk mengantisipasi api yang akan menyebar dan tidak akan mudah terbakar.

4 . Kaca Depan dan Jendela

Mobil Presiden Indonesia
Source: fastnlow.net

Tidak hanya anti peluru, kaca jendela juga dilengkapi dengan sistem power window yang mempunyai kemampuan untuk menutup kaca jendela dengan cepat hal ini mencegah bila ada serangan langsung dari jendela.

5 . Night View Assist System

thumb_l
Source: mercedes-benz.com

Fitur ini akan segera dirasakan oleh penumpang ktika berada di dalam kabin. Seorang Presiden akan dapat memantau keadaan diluar meskipun keadaan sangat gelap, karena sudut pandang dari dalam mobil tidak akan berkurang.

6 . Mesin

mesin-mercedes-benz-amg-gtedit
Source: autonetmagz.com

Mesin dari mobil ini pastinya dilengkapi dengan mesin yang sangat berkualitas. Mobil Presiden Indonesia dilengkap dengan mesin V12 berkapasitas 5,5 Liter. Mesin ini didukung oleh twin turbo sehingga mampu menghasilkan tenaga sebesar 517 daya kuda. Torsinya mencapai 830 Nm, Mampu mengakomodiasi body mobil yang sangat berat karena fitur-fitur canggih yang ada didalamnya.

Itu dia kecanggihan Mobil Presiden Indonesia, bagi Anda yang bermimpi untuk memiliki mobil ini mungkin Anda bisa mendapatkannya ketika Anda sudah menjadi seorang Presiden Republik Indonesia. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan para pembaca ya, semoga suatu saat nanti Anda akan merasakan kecanggihan mobil ini.

mobil terkait

Rp 226.000.000

Individu

SURABAYA

Rp 230.000.000

Individu

SURABAYA

Rp 325.000.000

Individu

SURABAYA

Rp 123.000.000

Individu

PALEMBANG

Rp 199.000.000

Individu

HULU SUNGAI SELATAN

Rp 254.000.000

Individu

HULU SUNGAI SELATAN


Kembali ke atas